Minggu, 08 Juni 2014

Menyebarkan Dharma 04



­­­Tanya Jawab Seputar Menyebarkan Dharma 04

Pertanyaan :

Selama tahun-tahun belakangan ini guru selalu sibuk dalam membantu terwujudnya perdamaian dunia, dan harus terbang ke sana kemari, seringkali kegiatan ceramah terpaksa dihentikan. Apakah kesibukan untuk perdamaian dunia ini akan menghalangi usaha terlahir ke Alam Sukhavati?

Master Chin Kung Menjawab :

Andaikata diri sendiri memiliki kepastian terlahir ke alam Sukhavati, maka takkan ada hambatan; tetapi sebaliknya jika diri sendiri tidak memiliki kepastian terlahir ke Alam Sukhavati, maka ini akan menjadi rintangan. Yang benar-benar dapat menimbulkan halangan bukanlah persoalan tetapi adalah hati. Andaikata pekerjaan itu merusak kesucian hatimu maka ini menjadi rintangan bagimu. Semua pekerjaan harus diselesaikan, setelah itu jangan taruh di hati. Bila hati senantiasa dijaga kesucian dan tak ternodakan, maka ini takkan menjadi hambatan.

Tetapi mengerjakan hal ini bukanlah kewajiban mendasar, karena kewajiban dasarku adalah berceramah, menyebarluaskan Dharma memberi manfaat bagi semua makhluk. Bagaimana caranya agar dapat menunaikan kewajiban dasar dengan baik? Buddha Sakyamuni telah memberi teladan yang bagus untuk kita.

Ketika Bhagava masih membabarkan Dharma di dunia ini, setiap hari memberikan ceramah sebanyak delapan jam sehari. Hari ini kami sungguh merasa malu, tidak sanggup meneladaniNya. Waktu dulu saya masih bisa berceramah sehari empat jam, sedangkan sekarang sekali melakukan perjalanan keluar dan pulang kembali, hanya sanggup menyediakan waktu dua jam saja.

Tahun-tahun belakangan ini dikarenakan mengemban misi perdamaian PBB, meskipun ada sedikit hasil, namun ini bukanlah kewajiban dasar kami. Saya selalu berkata agar setiap orang dapat menunaikan kewajiban masing-masing dengan baik, barulah dapat bekerjasama dengan insan lainnya, keadaan masyarakat akan jadi sehat, dunia akan jadi harmonis.

Kini dunia telah kacau, hal ini tentunya akan mengganggu pelatihan diri, segala sesuatu di dunia ini harus berdiri di atas landasan perdamaian. Kita juga harus menyumbangkan tenaga untuk mewujudkan serta mempromosikan dunia yang damai dan harmonis, ini juga merupakan wujud dari hati maitri karuna, seharusnya dilakukan.

Hal ini terhadap pelatihan diri juga tidak menjadi hambatan, karena kami tidak memiliki keinginan untuk terkenal dan keuntungan juga tidak memiliki niat yang mementingkan diri sendiri.



問: 近年來老法師為消弭衝突戰亂,促進世界和平,到處奔走,許多時候講經都不得已而暫停。請問從事於多元文化和平事業,對往生會不會有障礙

答:如果自己有把握往生,就不會有障礙;要是沒有把握往生,就有障礙。真正造成障礙不是事,而是心,若是讓工作破壞你的清淨心,那就變成障礙了。事情要照做,做了之後不要留在心上。心若保持清淨不染,那就沒有障礙。

但做這個事不是本分的事情,因為我的本分是講經教學、弘法利生。怎麼樣做好本分事情?釋迦牟尼佛跟我們做了榜樣。世尊當年在世四十九年,每天講經二時。二時就是八小時。我們今天很慚愧,沒有辦法跟上。從前我每天講經是四個小時,現在這一次旅行回來之後,只能安排兩個小時。

  這些年從事國際和平工作,雖然也有一點效果,可是畢竟不是我們本分的事情。我常講每個人都要把自己本分的事情做好,才能跟其他的人密切配合,這個社會就是健康的,這個世界就是和平的。現在世界亂了,這決定影響世出世間學術的修行,世出世間一切善法都必須建立在和睦的基礎上。我們也應該盡一分心力來協助化解衝突,促進世界的安定和平,這也是慈悲心使然,應該要做。做這些事對於自己修持沒有什麼妨礙,因為我們沒有名利心或自私自利的心。21-274-0001